BERITA CIREBON – Teriakan Cirebon Beres menggema mengiringi pasangan Eti Herawati – Suhendrik yang daftar ke KPU Kota Cirebon.
Cirebon Beres merupakan jargon yang diusung pasangan bakal calon walikota – calon wakil walikota Eti – Suhendrik.
Keduanya bertolak dari markas tim gabungan di Jl RA Kartini diiringi ribuan pendukung ke Kantor KPU Kota Cirebon.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
“Saya bersama Pak Suhendrik berharap pilkada kondusif dan aman,” kata Eti Herawati saat menyampaikan sambutan di kantor KPU, Kamis, 29, Agustus 2024.
Pihaknya juga menyatakan komitmen untuk menjaga kondusivitas selama pelaksanaan Pilkada Kota Cirebon.
Lihat postingan ini di Instagram
Tak lupa, Eti Herawati juga memohon doa dan dukungan masyarakat untuk kelancaran segala proses pemilihan kepala daerah baik kampanye, hari tenang dan tahapan lainnya.
“Intinya mohon doa dan kami akan kooperatif untuk berkoordinasi bersama-sama menuju masa kampanye dan hari tenang,” tandasnya.
Seperti diketahuip, pasangan Eti Herawati – Suhendrik merupakan pendaftar kedua untuk Pilkada Kota Cirebon.
Pasangan calon pertama yang mendaftar adalah Effendi Edo – Siti Farida. Kemudian beberapa jam berselang giliran Eti Herawati – Suhendrik.
Berikutnya yang akan mendaftar adalah pasangan Dani Mardani – Fitria Pamungkaswati.
Saat menyampaikan sambutan singkat di rumah pemenangan pasangan Cirebon Beres (Bersama Eti Suhendrik), keduanya sama-sama menyampaikan 3 hal.
Bakal Calon Wakil Walikota Cirebon, Suhendrik menyampaikan 3 hal bila nanti dirinya dan Eti Herawati menjadi pemimpin Kota Cirebon.
“Cepat tanpa mendahului, pandai tanpa menggurui, tajam tanpa melukai,” tandas Suhendrik, disambut gemuruh tepuh tangan.
“Insya Allah kita bersama-sama membangun Kota Cirebon untuk 5 tahun ke depan,” imbuh dia.
Senada dengan Suhendrik, Eti Herawati juga menyampaikan 3 hal saja dalam sambutannya sebelum berangkat ke KPU Kota Cirebon.
Pertama, Eti menyampaikan terima kasih atas kehadiran masyarakat di rumah pemenangan di Jl RA Kartini di depan Masjid Attaqwa.
Kedua, mohon maaf kepada seluruh pengguna Jl Siliwang dan Jl Wahidin barangkali sedikit terganggu dengan iring-iringan menuju KPU.
Ketiga, mohon doa dan dukungan dari bapak ibu, untuk bisa di pemilu ini menjadi Cirebon lebih baik lagi.
“Mohon doa dan dukungan dari bapak ibu sekalian,” tandas Eti.